Daisypath Anniversary Years Ticker
Lilypie Kids birthday TickerLilypie Kids birthday Ticker


Selasa, 02 Juni 2009

Mengenal Prinsip-prinsip Dasar Tauhid, Fiqih, dan Aqidah (Bagian 11)

[11] Jika seseorang bertanya kepadamu; “Apa hukumnya membuat gambargambar
mahluk hidup?”
Katakanlah: Membuat gambar-gambar mahluk hidup adalah salah satu dosa
besar. Dalilnya adalah hadits Ibnu Mas’ud  yang meriwayatkan bahwa Nabi 
bersabda: “Sesungguhnya orang yang paling pedih siksaannya pada hari kiamat
adalah para perupa.” (Mutafaq alaih)

Dan di dalam sebuah hadits, Abu Juhaifah  berkata: “Rasulullah melarang kami
mengambil uang dari hasil penjualan anjing dan darah… dan dia mengutuk para
perupa mahluk.” (HR Bukhari).
Jika seseorang berkata kepadamu; “Apa hubungannya membuat gambar mahluk
hidup dengan syirik?”
Katakanlah: Membuat gambar adalah suatu bentuk penciptaan dimana perupa
menandingi Allah dan mengambil bagian dari kemampuan-Nya untuk mencipta.
Dalilnya adalah hadits yang diriwayatkan Aisyah  dari Nabi  bahwa beliau
bersabda: “Manusia yang paling pedih siksaannya pada hari kiamat adalah
orang-orang yang membuat penyerupaan dengan mahluk Allah.” (Mutafaq alaihi)
Demikian juga Abu Hurairah  meriwayatkan bahwa Nabi  bersabda: “Allah
Ta’ala berfirman: ‘Dan tiada yang bertindak lebih zalim daripada orang yang
bermaksud mencipta seperti ciptaan-Ku…’” (Mutafaq alaih)

Tidak ada komentar: